Sebenarnya saya
belum ingin membahas tentang elliptical sentence, akan tetapi berhubung ada
beberapa sahabat Bahasa Inggris Online yang meminta saya agar membuat
penjelasan mengenai elliptical sentence, maka saya memutuskan untuk membuatnya.
Jadi posting saya kali ini special buat kalian semua. hehehe.
Terkadang jika
kita berbicara atau menulis kalimat yang maknanya sama, kita sering males.
Contohnya seperti ini: (dalam bahasa Indonesia dulu ya)
Andi anak
yang pintar. Joe anak yang pintar.
Mereka adalah anak-anak saya.
Coba perhatikan
contoh di atas. Ada dua kalimat yang berprediket sama walau dengan subjek yang
berbeda. Yaitu “ Andi anak pintar. Joe anak pintar.” Pada kasus seperti ini, kita sering malas membuat
kalimat seperti ini. Kita cendrung menyingkatnya menjadi “Andi anak yang pintar,
dan Joe juga.” Nah…di dalam bahasa Inggrispun kita bisa membuat kalimat seperti
ini. Kalimat-kalimat seperti ini disebut dengan Elliptical Sentence.
Sekarang mari
kita simpulkan apa sih sebenarnya elliptical sentence itu? Kalimat Elip atau elliptical sentence adalah
gabungan dua kalimat yang berbeda subyeknya tetapi predikatnya sama, dan
digunakan untuk menghindari pengulangan kata. Tujuan dari dibentuknya kalimat
elip yaitu untuk menyampaikan pernyataan secara sederhana dan sekaligus
menghindari pengulangan unsur kalimat yang sama.
kalimat Elip dalam bahasa Inggris pada umumnya
menggunakan too (juga), so (juga), either (juga tidak), Neither (juga tidak),
but (tetapi) dengan auxiliary verb (kata kerja bantu)
too dan so
too
dan so digunakan untuk
menggabungkan dua kalimat positif yang memiliki prediket yang sama. Jadi anda
harus selalu ingat bahwa too dan so hanya digunakan untuk kalimat positif saja.
Berikut ini rumusnya:
... (+) ..., and +
Subyek + Auxiliary + too
...(+)..., and +
so + Auxiliary + Subyek
Contoh:
Siti Zulaiha is
beautiful. Jupe is Beautiful.
So
Siti Zulaiha is
beautiful, and so is Jupe.
Too
Siti Zulaiha is
beautiful, and Jupe is too.
Simple present tense: Is, am, are
I
=============am
You/we/they============are
She/he/it=================is
Contoh:
I am tall. She is tall.
I am tall, and
so is she.
I am tall, and
she is too.
My mother is in Jakarta now. My father is in
Jakarta now.
My mother is in
Jakarta now, and so is my father.
My mother is in
Jakarta now, and my father is too.
Simple present tense: Do/Does
Yang di atas
adalah contoh pemakaian so dan too dengan menggunakan is, am, are. Dan yang
dibawah ini contoh-contoh dengan menggunakan do/does.
I/you/we/they===========do
She/he/it=============does
She goes to school at 6. He goes to school
at 6.
She goes to
school at 6, and so does he.
She goes to
school at 6, and he does too.
They buy a new car. I buy a new car
They buy a new
car, and so do I.
They buy a new
car, and I do too.
Simple past tense: Was dan were
I/she/he/it============was
You/they/we==========were
I was
in Jambi in 1990. They were in Jambi in 1990.
I was in Jambi
in 1990, and so were they.
I was in Jambi
in 1990, and They were too.
Simple past tense: Did
I
/you/we/they/she/he/ie ============did
Toni went to Malaysia. John went to
Malaysia.
Toni went to
Malaysia, and so did John.
Toni went to
Malaysia, and John did too.
Present perfect
I
/you/we/they===========have
She/he/it
===============has
I
have eaten. She has eaten.
I have eaten,
and so has she.
I have eaten,
and she has too.
They have come here. She has come here.
They have come
here, and so has she.
They have come
here, and she has too.
Present continuous tense
You
are speaking. He is speaking.
You are
speaking, and so is he.
You are
speaking, and he is too.
Shinta is singing. Jojo is singing.
Shinta is
singing, and so is Jojo.
Shinta is
singing, and Jojo is too.
Simple Future Tense
I
/you/we/they/she/he/it============will
They will sleep. She will sleep.
They will sleep,
and so will she.
They will sleep,
and she will too.
Untuk saat ini
saya jelaskan tentang too dan so saja dulu ya…yang lainnya menyusul.
Latihan I
1. Riska is
tall. Toni is tall.
2. Dina eats
pizza everyday. My sisters eat pizza everyday.
3. They go
swimming every Sunday. Toni goes swimming every Sunday.
4. Rina got up
at 6. I got up at 6.
5. She has
slept. He has slept.
6. My mother
will watch TV. My father will watch TV.
7. He was here.
You were here.
8. I can sing.
You can sing.
9. John is
playing soccer. Beni is playing soccer.
10. We bought a
new car. She bought a new car.
Answer Key:
0 komentar:
Posting Komentar